Kenapa Semua Smartphone di Jepang Anti Air? Ini Jawabannya

Benarkah hampir semua merek smartphone madein japan anti air? Ada alasan tersendiri produsen HP yang memproduksi atau memasarkan produk komunikasi canggih ini dilengkapi fitur tahan air, dan alasan ini terkait dengan hal-hal yang malah kita anggap mengada-ngada.

Jika berbicara soal smartphone dengan fitur anti air, lini gadget Sony Xperia pasti jadi primadonanya. Tetapi, ternyata bukan hanya Sony saja yang menjual smartphone anti air, tetapi hampir seluruh kompetitornya dari Jepang, sebut saja Sharp hingga Panasonic. Ada penyebabnya?

Setelah diteliti, ternyata hal itu disebabkan oleh kebiasaan unik wanita mandi. Ya, menurut petinggi Panasonic, Taro Itakura, sekitar 90-95 persen smartphone yang dijual di Jepang berbekal fitur anti air karena wanita Jepang suka membawa smartphone saat mandi, Phone Arena (31/08).

Di Jepang, smartphone anti air bahkan disebut sebagai barang yang wajib ada di kamar mandi. Sehingga bukan hal yang aneh bila hampir semua vendor smartphone di Negara Sakura mengikuti tren unik tersebut.


Selain alasan tersebut, para vendor tersebut membuat smartphone anti air disebabkan oleh tingkat bahaya air terhadap smartphone sendiri. Sebab, menurut data penelitian, air adalah penyebab rusaknya smartphone terbanyak nomor tiga di dunia. (mdk)

Terkadang gaya hidup bisa menjadi inspirasi bagi produsen gadget atau pelaku bisnis lainnya. yang dibutuhkan adalah imajinasi dan kreativitas untuk membuat hidup lebih mudah dan menyenangkan. Mungkin nanti di indonesia, gara-gara pengguna smartphone sering menhancurkan perangkatnya karena terjatuh akan dipasarkan seluruh produk smartphone yang anti pecah dan tahan banting. Aya-aya wae kata mbah JK.
Labels: Gadget, Gaya Hidup
0 Komentar untuk "Kenapa Semua Smartphone di Jepang Anti Air? Ini Jawabannya"

Harap Maklum Masbro, Komentar dengan Link Aktif Otomatis Terhapus. Trims

Back To Top